Menemukan Waktu

by - 13.32


Saat langkahku terhenti di persimpangan jalan, menatap sekitar. Lalu tak kutemukan arah dimana cahaya itu datang. Sesaat mataku terpejam dengan gurat kebingungan yang tak bisa kusembunyikan. Ketika sebuah kerinduan yang tak mampu kucegah, bahkan seperti tetes hujan di ujung daun. Aku tak mampu meraba tanda-tanda hujan ketika hatiku diliputi kegelisahan, sebentar panas lalu sebentar dingin. Mengekalkan keraguan yang datang silih menghampiri, pada setiap detik yang terampas oleh waktu. Aku semalaman memikirkanmu, entah untuk apa. Tapi aku tahu ketika tiba-tiba dadaku berguncang karena sesak, aku ingin mencoba bernafas untukmu. Saat diriku merasa terjebak pada keraguan dan semuanya samar terlihat karena mengabu. Aku hanya tahu berjalan, meski membuat jarak menjadi lebih jauh, bahkan dari bayanganku sendiri. Menemukan waktu, menemukan cahaya. Atau mungkin menemukan cinta.

You May Also Like

2 komentar